日本語 簡体中文 繁体中文 한국어 Việt Nam English Français Espanol Deutsch ภาษาไทย Português русский

Bimbingan belajar

  • HOME »
  • Bimbingan belajar

Kegiatan Belajar-Mengajar didukung dengan kelas yang kecil dan satu orang pengajar.

DSCF9127Tiap kelas mempunyaijumlah murid yang sedikit : biasanya sekitar 16 orang ( Maksimal 20 orang).
Melalui kelas yang kecil, guru-guru mengetahui seluruh kelebihan dan kelemahan masing-masing murid dalam belajar Bahasa Jepang, dan para guru akan dapat membantu murid-murid untuk belajar Bahasa Jepang dengan baik.
Kesempatan belajar juga tersedia bagi murid saat sepulang sekolah.
Saat murid ada pertanyaan, mereka juga dapat bertanya pada para guru saat sekolah usai.
Juga, kelas kosong untuk belajar sendiri juga tersedia untuk para murid sehingga anda dapat belajar di sekolah setelah sekolah usai.
Para wali kelas juga dapat membimbing para murid secara individu/tersendiri dalam bagaimana cara menulis essay dan bagaimana tata cara menghadapi wawancara kerja saat melamar pekerjaan dan juga ujian yang akan mereka hadapi saat akan memasuki Sekolah Tinggi.
Para staff dan guru sekolah kami juga turut serta mendukung dan membantu para murid dengan menyediakan saran-saran, konsultasi dalam akademik, bermacam-macam permasalahan ( permasalahan tempat tinggal, kerja paruh waktu,dll ) yang dialami para murid sehari-hari. Mereka juga turut serta membantu memecahkan masalah dan kekhawatiran para murid.

 

Kelas kanji dan Kelas Matematika dibuka untuk para murid

IMG_0895【Kelas Kanji】terbuka bagi siapa saja yang berasal dari negara yang tidak memakai aksara Kanji dan 【Kelas Matematika】 terbuka bagi siapa saja yang ingin melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Kelas khusus ini terbuka setelah sekolah usai.
Pada dasarnya, tiap murid dapat mengambil kelas ini bila mereka ingin. Kelas ini gratis dan tidak dipungut biaya bagi para murid. ( Tapi para murid wajib membayar buku paket ).

 

  • facebook
PAGETOP